Dalam rangka peringatan 25 tahun kebhiksuan YA.Bhiksu Nyanamaitri Mahasthavira
SELAYANG PANDANG
Andrie Wongso (lahir desember 1954) adalah motivator asal Indonesia, yang lebih dari 20 tahun berkiprah sebagai pengusaha sukses. Kemauannya untuk berbagi semangat, pengalaman dan kebijaksanaan, dengan gaya bahasa yang sederhana tetapi full power kepada begitu banyak orang, membuat dirinya menyatakan diri sebagai The Best Motivator atau Motivator No. 1 Indonesia.
Anak ke-2 dari 3 bersaudara ini terlahir dari sebuah keluarga miskin di Kota Malang. Di usia 11 tahun (kelas 6 SD), terpaksa harus berhenti bersekolah karena sekolah mandarin tempat andrie kecil bersekolah ditutup. Maka SDTT, Sekolah Dasar Tidak Tamat, adalah gelar yang disandangnya saat ini. Masa kecil hingga remajanya pun kemudian dilalui dengan membantu orang tuanya membuat dan berkeliling berjualan kue ke toko-toko dan pasar.
Di usia 22 tahun, Andrie memutuskan berangkat ke Jakarta demi merubah nasib dengan satu tekad yakni siap menghadapi apapun di depan dengan berani dan jujur. Maka dimulailah kerja sebagai salesman produk sabun sampai pelayan toko.
Kesukaannya bermain kungfu dari kecil dan kemampuannya bergaul dengan semua kalangan membawanya mendirikan perguruan kungfu Hap Kun Do. Saat film-film laga dari Taiwan merajai layar lebar perfilman Indonesia, Andrie melamar sebagai bintang film dan diterima oleh perusahaan Eterna Film Hongkong, dengan kontrak kerja selama 3 tahun. Tahun 1980, untuk pertama kalinya Andrie ke luar negeri. Setelah melewati 3 tahun merasakan suka dukanya bermain film di Taiwan, Andrie tahu, dunia film bukanlah dunianya lalu dia memutuskan untuk kembali ke Indonesia.Sepulangnya ke Indonesia, dia pun memutuskan tidak akan memperpanjang kontraknya.
Banyak orang menyatakan Andrie gagal karena tidak ada satu film pun yang diwakilinya sebagai bintang utama. Tetapi Andrie merasa dirinya sukses secara mental dalam memperjuangkan impian menjadi kenyataan.
Menandai setiap peristiwa yang telah dilalui, Andrie gemar menuangkannya dalam bentuk kata-kata mutiara di buku hariannya. Saat salah seorang teman kos mencontek kata-kata yang dibuatnya, dari situlah muncul ide membuat kartu ucapan kata-kata mutiara, dengan tujuan selain untuk memotivasi diri sendiri, juga untuk membantu memotivasi orang lain melalui kartu ucapan. Dibantu oleh sang kekasih Haryanti Lenny (sekarang istri), dimulailah bisnis membuat kartu dengan merk HARVEST, yang di kemudian hari, mengukuhkan Andrie sebagai raja kartu ucapan.
Kemudian diversifikasi perusahaan pun dilakukan, merambah ke bidang holografi, perusahaan mainan, pengelola beberapa foodcourt dan untuk menaungi bidang pendidikan dan kepelatihan, Andrie mendirikan
AW motivation training dan AW Publising, Multimedia serta membuka beberapa outlet AW Success Shop yaitu toko pertama di Indonesia yang khusus menjual produk-produk motivasi. Sejak tahun tahun 1989, dia menjadi pembicara/motivator intern PT. Harvindo Perkasa (Harvest Fans Club di berbagai kota), dan dari sinilah, kemudian ia sering melakukan training motivasi, tidak hanya untuk Harvindo tapi juga untuk berbagai perusahaan dan instansi. Kini, ia dijuluki sebagai Motivator No. 1 di Indonesia. Lalu, gelarnya ditambah TBS, yang artinya Tapi Bisa Sukses. Itulah Andrie Wongso, SDTT, TBS.
INDAHNYA DHARMA
(di ketik oleh: Komang Sutawan)
Yang saya muliakan Bhikkhu Arya MaƮtri Mahasthavira
Yang saya muliakan yang berulang tahun, Suhu Nyanamaitri Mahasthavira
Dan seluruh Bhikkhu Sangha, seluruh pimpinan, seluruh umat Buddhis dan seluruh undangan….
Selamat malam, Namo buddhaya.
Apa kabar? Luar biasa….
Saya waktu tiga bulan yang lalu diundang oleh mister po nyangkut waktunya sebenarnya, tapi saya ada acara seminar. Berkat kekuatan Suhu Nyanamaitri bisa batal seminar itu. Maka saya setujui untuk datang kemari. Sebelumnya saya kurang yakin apakah benar ada umat Buddha sekian banyak dilampung, saya agak ragu-ragu maksimal ini ya 150 dan dipaksa mungkin 200. Tapi saya meihat seperti ini lebih dari 1000 orang hadir di sini. Luar biasa !...
Maka reaksi seribu orang bukan biasa-biasa, reaksi seribu orang juga harus sama yang luar biasa. Maka yang belum mengerti, belum pernah ketemu saya, saya mau sharing dulu sebelum saya memulai. Saya dikantor, dimobil, dimanapun kalau ada telpon, telpon di handphone ataupun telpon biasa; apa kabar? luar biasa, luar biasa, luar biasa…. Mengapa kok luar bisa, sudah puluhan tahun saya mengucapkan reaksi dari telpon, luar biasa, luar biasa. Apalagi sejak saya mengenal dan mencintai agama Buddha lebih dalam maka raksi itu tidak bisa dihilangkan.
Makin yakin saya, bahwa siapa-siapa yang belajar Buddha dharma dalam kehidupan duniawi dia pasti bisa sukses. Maka semakin menyadari, semakin tahu, luar biasa, luar biasa, banyak orang bertanya; untuk apa luar biasa? Luar biasa sangat sederhana sekali. Seperti ajaran Buddha dharma yang sangat sederhana yang sulit prakteknya. Bagi saya Buddha dharma in action yang utama praktek seperti semangat suhu kita suhu nyanamaitri telah mengabdi 24 tahun bukan hal yang mudah, semangat yang luar biasa. 24 tahun habis-habisan berbakti, saya telah mempelajari 20 tahun Buddha dharma seperti judulnya indahya dharma, Buddha dharma; indah pada awal, indah pada pertengahannya dan indah pada akhirnya.
Orang Tanya apa itu luar biasa? Sederhana, sesederhana yang saya pelajari dalam Buddha dharma in action. Orang lain malas saya rajin, orang lain psimis saya optimis, orang lain takut saya berani itulah luar biasa. Maka bila kita mengerti ajaran Buddha Dharma di praktek yang utama, semangat kita butuhkan. Saya diundang dikawan-kawan saya ribuan yang hadir, setelah selesai seminar saya ditanya anda agama apa pak? Buddha. Ya tidak masalah apakah Buddha itu harus lembut, lesu, letih, letoy, loyo? Buddha harus mempunyai semangat. Semakin saya pelajari tentang Buddha dharma terutama sebagai perumah tangga, kita semua yang hadir sebagai perumah tangga tidak salah, tidak salah kita punya semangat, semangat untuk menghidupi kehidupan kita, maka dengan sikap mental Buddha dharma, yakin saya nasib kita pasti makin luar biasa!
Apa kabar? Luar biasa… Naik lagi 85% masih nyangkut, yang 5 % dipaksa. Belajar Buddha dharma tanpa dipaksa, tidak mungkin jadi harus belajar, harus belajar. Seperti anak saya, tiga-tiganya waktu itu karena kita tetangga di Ekayana tidak kurang 1 kilo, kalau hari minggu tidak bisa kemana-mana kecuali ke vihara. Yang mulai besar, mulai pacaran. Awas kamu, kalau kamu mau pacaran sama siapapun boleh asal kamu cocok. Tapi syaratnya ajak mereka ke Vihara.
Apa kabar? Luar biasa … Anda ? luar biasa, Buddha Dharma? Luar biasa… tepuk tangan… lebih keras, tetap keras, tambah keras… paling keras…
Ini kalau modelnya seperti ini, saya yakin semangat seperti ini semua maju pasti berhasil menjadi milyader sepert bapak MBI kita Bapak Sudamek…. Semangat seperti ini pasti luar biasa, yakin…kampus kita termewah cukup 2 tahun pasti jadi…
Apa kabar? Luar biasa…. Anda? Luar biasa….
Itu yang disebut spirit atau dalam bahasa mandarin disebut cin she…. Maka saya yakin saya belajar Buddha dharma sederhana saja, intinya saya praktekkan, sederhana itu tidak gampang. Maka saya menyadari Buddha cuma satu luar biasa …Buddha dharma luar biasa. Agama Buddha tidak menjanjikan, anda menjalankan dengan benar dan baik pasti akan berhasil apalagi tentang kehidupan, kehidupan materi. Maka disini saya tidak berbicara tentang spiritual karena banyak beliau-beliau luar biasa yang mengerti tentang spiritual.
Saya hanya sharing, sharing sejak saya belajar agama Buddha didalam praktek itu, jadi bukan mengajarkan spiritual, sharing praktek spiritual saya, praktek Buddha dharma saya itulah yang saya bagikan. Kenapa saya bisa jatuh? Kenapa saya bisa mencintai, kenapa saya bisa jatuh hati mencintai Buddha dharma, karena ajarannya sangat sederhana sekali. Terutama kata-kata come and see (datang dan lihat) datang lihat. Datang lihat tidak cocok pergi, buat saya bodoh kenapa pergi… sejak ketemu saya ngbrol2 eh datang lagi …. Apa kabar? Anda? Luar biasa….
Come and see datang lihat coba, itu ajaran yang luar biasa tidak takut untuk ditinggalkan…. Jika kita belajar dengan baik saya yakin pasti maju, apalagi bicara tentang materi, rumah tangga, perkawinan, naik mobil, naik motor, mobil mewah, pesawat terbang, jalan-jalan, rumah mewah, itu kecil… di dalam ajaran Buddha dharma itu yang di luar, yang di bagian kemelekatan…. saya sangat yakin sekali jika kita mengerti hukum Buddha dharma dan mampu mempraktekkan yakin saya, pasti hidup kita berubah!
Kebenaran dalam Buddha dharma adalah kebenaran, hukumnya pasti tidak akan lekang oleh waktu, tidak akan hilang oleh waktu yang ada benar dan pasti dan selama 20 tahun saya sebagai pemikir mempelajari dan mempelajari. Salah satunya ajaran Buddha dharma ini mengajarkan menjadi manusia yang konsekuen, bertanggung jawab terhadap kehidupan ini.
Kalau manusia itu konsekuen, bertanggung jawab kepada kehidupannya saat ini.. beres… Tidak ada yang tidak mungkin bisa kita bereskan dengan mengerti Buddha dharma, apapun yang terjadi, miskin, kaya, susah, bangkrut, terserah… menoleh ke depan berubah, maka kalau kita mengerti hukum Buddha dharma menjadi manusia yang konsekuen bertanggung jawab terhadap kehidupan ini, apapun kondisi kehidupan anda saat ini yakin saya didepan ada hari yang cerah untuk anda semua!
Apa kabar? Luar biasa .…
Jadi come and see mengajarkan kita menjadi manusia yang bertanggung jawab, konsekuen seperti apa yang tertera dalam kitab suci, aku adalah pemilik karmaku sendiri, pewaris karmaku sendiri, lahir dari karmaku sendiri, berhubungan dengan karmaku sendiri, terlindung oleh karmaku sendiri, apapun karma yang ku perbuat baik atau buruk itulah yang aku warisi - hendaknya ini kerap kali direnungkan. Kalau sesadar-sadarnya saya bertanggung jawab atas kehidupan saya, saya akan menjalankan dengan baik tidak mungkin nasib baik tidak akan lari, nasib baik pasti datang kepada kita…..
Apa kabar? Luar biasa…
Maka menurut saya juga sama terutama untuk kehidupan duniawi bukan spiritual. Saya ada empat point yang utama untuk merubah kehidupan kita: hukum sebab akibat, hukum pikiran tentang citta niyama dhamma, hukum perubahan (anicca), hukum moralitas (sila). Mengerti dhamma atau tidak percaya atau tidak, nolak atau tidak, terserah… hukumnya pasti. Sebab akibat pasti siapapun berkeyakinan terserah, pasti kena dampak, karena kekuatan empat ini universal sekali dan sang Buddha telah mendalami, melewati, dan merasakan maka beliau babarkan, kita tinggal praktekkan kok susah, apalagi tentang kehidupan materi, nama, kecil…yakin saya jika kita merubah sikap mental kita, yakin saya cukup 2 tahun hidup kita pasti berubah total!
Ya, saya kupas dulu yang pertama, hukum sebab akibat. Sering orang Tanya pak andrie nie mungkin hoki, melarat bisa sukses enak aja, mungkin sio nya sio kuda jadi sukses ngawur aja. Semuanya ada prosesnya… setuju?, ajaran Buddha dharma; hari ini andiri wongso adalah produksi saya tahun kemarin, bulan kemarin, minggu kemarin, hari kemarin, sepuluh tahun yang lalu bahkan kelahiran yang lampau.
Kelahiran saya yang lampu berkalpa-kalpa mungkin mengalami hal ini, sampai saya hari ini jadi. Untuk ke depan tahun depan, bulan depan, minggu depan, lima tahun mendatang, itu pasti ada sebab yang saya buat, jika hari ini saya tidak membuat kualitas yang terbaik, faktor2 yang memenuhi syarat untuk menjadi saya luar biasa di depan, tidak saya buat, tidak menjadi sukses. Pasti jelas sekali.
Maka ajaran-ajaran gampang seperti ini lo… kalau saya ngobrol sama orang biasa,itu gampang goyang mereka… jiwanya bisa goyang… o… kalau begitu agama Buddha luar biasa?,, memang… baru tau… luar biasa memang luar biasa… tapi ingat kita harus pede kepada siapapun,,, agama Buddha luar biasa… akan tetapi mungkin saudara kita punya temen yang luar biasa, kita tidak boleh rebut tentang hal ini…. Tapi anda juga boleh bilang… luar biasa…; Kamu punya keyakinan tetapi saya juga punya… luar biasa… !!!
Maka hari ini tergantung apa yang akan saya lakukan esok, kalau mengerti hukum ini… kapan perakteknya. Selama mengerti in action di dalam kenyataan praktek.. saya ingin rubah hidup saya kalau saya mau merubah ..sama seperti yang dinyanyikan oleh penyanyi citra tadi, kan en te sin, siapaun kita selama memiliki rasa syukur siapa saya hari ini, dan saya mau kemana, pasti sukses. masa? Pasti.. bukan kurang lebih… maka sebagai buddhis jiwa kita yang bersih,, yang berani karena kekuatan tadi,, contoh; tadi anda mendengar penyanyi nyanyi.. tahu gk artinya? Gk tau,,, nah,, saya akan kasih tau bagaimana nilai daripada sebab akibat sampai dia sekarang menjadi milyader di dunia, karena apa? lagu ini telah menggemparkan cina, Taiwan, Hongkong, singapore termasuk Indonesia.
Tahun lalu saya mendampingi pemain bulu tangkais di cina, waktu saya… kerjaan saya kalau keluar negeri mencari buku… disitu ada buku kan en te sin(Hati yang penuh syukur). Ceritanya tentang bersyukur, malam saya baca pertama kali, buku ini menceritakan bagaimana kita bersyukur langsung tersentuh saya, saya meneteskan air mata… isinya begitu luar biasa.
Diceritakan; suami istri tidak punya anak kawin telah 10 tahun, tidak punya anak lalu suatu hari sang suami yang supir suatu sore hari waktu mau pulang, di tikungan dia melihat ada rumput yang bergoyang dan mendengar suara bayi… goyang –goyang gitu.. wah,, ternyata ada bayi.. dia pikir .. ini mungkin sudah nasibnya, hokinya dapat anak, digendongnya anak in lalu dibawa pulang, sampai dirumah isterinya senang sekali, wah,, ternyata ada anak perempuan kecil yang ditemukan di jalan lalu mereka mengurus surat adopsi dan dipelihara dan diasuhlah anak ini.
Dua tahun kemudian terjadi masalah, anak ini kok tidak bisa bicara, maka mamanya dan papanya membawanya kerumah sakit dan periksa. Setelah diperiksa baru tau tahu bahwa anak ini telah cacat bisu tuli dari kecil… dan tentu merasa cemas, kecewa dan lain sebagainya. Karena mengharapkan anak ini tidak seperti itu, tetapi kekuatan cinta lebih besar daripada rasa kecewanya, tetap dengan cinta ingin dibesarkan, SD sekolah di sekolah luar biasa, SMP sekolah di sekolah luar biasa, SMA sekolah di sekolah luar biasa.. lulus dengan baik…. suatu hari anaknya ingin sekolah di Taipei, jauh sekali.. untuk apa nak...untuk sekolah seni, di desa itu bangga kalau anaknya bisa kuliah di Taipei.
Maka dia coba-coba melamar,,, setelah melamar, ujian dan ternyata sukses berhasil diterima di Taipei. Orang tua senang dan sedih, senangya anaknya akan membanggakan keluarga akan kuliah di Taipei, sedihnya duitnya kurang, maka memastikan; tidak apa-apa nak kamu sekolah terus nak, papa akan kerja lembur untuk kamu. Sejak saat itu anaknya berangkat ke Taipei papanya lembur setiap malam, lembur 1 tahun, 2 tahun kemudian, dapat kabar anaknya papanya meninggal dunia karena tabrakan.
Mau balik, pulang ke desa, mamanya nulis; tidak usah nak kamu tidak usah pulang, biar mama atur sendiri.. kamu selesaikan 2 tahun buang waktu… kamu disitu biar mama yang tanggung jawab. Anak itu sedih, mikir, mau cepat kuliah selesai setelah selesai akan bisa mendampingi ibunya kerja dan di rumah… 2 tahun setelah lewat, 4 tahun dia lulus dengan baik punya mimpi akan segera pulang berbahagia dengan mamanya bersama dan mendampingi ibunya, tidak tahunya sampai dirumah, baru tahu dirumah sudah tertutup, dia ketuk pintu tidak ada yang buka, tetangga muncul. Nak, mamamu sudah meninggal beberapa bulan yang lalu, sebelum meninggal mamamu pesan jangan kasih tau anak saya biar anak saya lulus, ini titipan uang kirim ke anak saya… mendengar seperti itu ditambah lagi oleh tetangganya, kamu harus tahu nak, mama papamu ini bukan mama yang asli dan papa yang asli, tidak tahan…anak ini meledak menangis lari ke pusara disana ia menangis sejadi-jadinya, saat tenang dia tulis sebuah puisi “Kan En Te Sin” yang artinya hati yang penuh syukur.
Begitu dia tulis gempar di media masa, composer tahu, wah, ada sejarah seperti itu ditulislah sebuah coretan tadi menjadi sebuah lagu,,, jadilah lagu itu, tahun 2008 kalau tidak salah Se Cuan mengalami gempa bumi jauh lebih parah dari gempa wasior.. gempa bumi.. langsung pemerintah membuat suatu acara yang muncul nyanyi itu, kan en te sin,, computer full semua. Dalam detikan itu, masuk milyaran sampai triliunan gara-gara lagu Kan En Te Sin. Dari sini kita sadar, kalau kita bisa menyadari, bisa bersyukur, dampaknya akan beda. Nasib bisa berubah gara-gara cara pikir, dalam Buddha dharma komplit buat saya, jika kita mau mempelajari dengan benar, ajaran Buddha dharma cuma satu, mikir yang benar, nasib bisa berubah… pasti, kenapa? selama kita mikir yang benar nasib bisa dirubah. Jika kita belajar Buddha dharma harus yakin, mikir yang benar apalagi tentang materi. Maka saya yakin juga selama kita belajar benar nasib kita pasti berubah!
Hari ini diumumkan oleh Mister Po, tentang kampus. Saya mendengar dengan tenang, langsung saya lompat kebelakang pasti terjadi. Kenapa? Cuma satu, itu Cuma hukum sebab akibat. Sukong sebagai embrio MBI sudah punya pikiran, suatu hari ingin makmur, suatu stab cuma sekarang saja terjadi contoh ada yang sumbang tanah, sumbang 20 jt, 25 jt, 50 jt, gopek ceng… gk apa-apa.. hati saya tergetar, yakin saya segera jadi….!!!
Apa lagi nama yang mulia Alm. Jinarakkita, itu pemenang dhamma kalau pemenang dhamma mari ramai-ramai segera kampus itu 2 tahun jadi… apa kabar? Luar biasa…. Setuju…. kenapa terjadi? Pasti hukum jadi saya lihat gelagatnya cuma hukum maka perlu di dorong. Faktor-faktor ini perlu kita dorong, mari jadikan kampus yang mewah, baik, luar biasa sampai kawan-kawan orang lain ingin kuliah di Jinarakkhita… luar biasa…bisakah terjadi? Kalau anda Tanya saya bisakah terjadi? Jawaban saya cukup PASTI…!!!
Kenapa kok terjadi? karena disini, selama dalam pikiran kita ada, muncul, bisa macam-macam, ide dari khayalan, mimpi Alm Sukong eh… bisa nempel ke beberapa Bante. Muncul, dijalankan, dikuatkan jalan semua pikiran, selama kita semua berpatokan pada pikiran Bisa, bisa, bisa... jadi..!!!. Sang budha juga sama, mau mencapai nibbana, melepaskan kehidupan duniawi, tinggal semua untuk nibbana. Begitu muncul pikiran masuk ke dalam bawah sadar, dipegang erat,, aku mo mencapai sana,,, mau mencapai sana…mau mencapai sana… cukup 6 tahun jadi luar biasa..!!! Itulah kekuatan hukum sebab akibat, pasti hukumnya.
Kedua hukum pikiran: semua ajaran Buddha dharma intinya mikir yang benar, kekuatan pikiran begitu luar biasa, maka untuk meditasi menenangkan pikiran supaya kekuatan pikiran itu menyatu, kalau pikiran kita bisa menyatu dan fokus pada satu titik, wah pasti bisa meledak. Dan seorang Amerika telah lama menulis tentang pikiran dan mental. Wiliam Jane berkata; penemuan terbesar di abad 20 manusia dapat merubah seluruh kehidupan dengan cara merubah sikap dan mentalnya. Jadi kalau otak manusia, pikiran manusia, memikirkan; akan bikin kampus,,, didukung semua bikkhu Sangha, didukung oleh khalayak ramai, saya tinggal memastikan itu tidak lama, pasti terjadi !!!
Kita miskin, hari ini kita melarat, hari ini kita gagal, bangkrut, anda bilang “aduh aku bangkrut,,, melarat aku,,, aku gagal,,, nasibku susah berubah,,, pasti susah”. Bisa sukses…tambah sukses, kita lihat garuda food.. kok sukses? Ya biasa yang punya Buddhis… kenapa biasa? sikapnya, mentalnya, kerjanya, kalau kita sudah mengerti hukum sukses duniawi kecil itu,,, kecil,, maka naik motor, naik mobil, jadi kalau bisa seperti hari ini garuda food, sudah pasti dibalik ini ada yang orang luar biasa, bapak sudhamek,, tepuk tangan dulu!
Ini orang Amerika bicara seperti ini, padahal Guru Agung kita telah membicarakan tentang pikiran 2500 tahun lalu, kenapa kita tidak menyadari? beliau bilang; pikiran adalah pelopor dari segala sesuatu, pikiran adalah pemimpin, pikiran adalah pembentuk.
Beberapa tahun yang lalu ribut tentang buku MLP dll. Itu apa isinya? Tidak lain tidak bukan apa yang diuraikan Sang Buddha 2500 tahun yang lalu sudah ada. Maka kita harus bangga. Apapun motivasi2 diluar termasuk motivasi Andrie Wongso tidak ada apa-apanya dengan Buddha Dharma.
Maka saran saya tiap hari belajar Buddha dharma dalam arti kata sebenarnya, mikir yang benar, praktek benar, cara benar, pasti jadi…. Masak? Sederhana… Jangan sampai pikiran kita dihalangi oleh masa lampau, dihalangi oleh mitos-mitos yang sesat, tidak bisa majulah, bebaskan dari mitos2 yang rawan,,, dia sio naga, sio ayam itu mitos,,,, nasib keturunan saya komplit semua ini, sudah miskin, keturunan miskin, fisik miskin, pendidikan rendah, warna kulit, gender, sio kuda, oh,,, setengah mati….!!
Waktu lahir, masih kecil diajak mama saya ke Kota Batu Malang, diramal saya; sio apa kamu? sio kuda bu, ah sengsara kamu…!!! Mentang-mentang tahu, orang miskin itu ketahuan, muka miskin, baju miskin, sandal miskin, sio kuda miskin…. Lahirnya pagi, siang, sore?
Pagi om,,, sio kuda lahir pagi? sengsara seumur hidup.. matilah…!!! Kalau otak saya kemasukan kata-kata miskin seumur hidup, dan sekarang Andri miskin lengkap miskinnya …. sudah miskin, keturunan miskin, fisik miskin, pendidikan rendah, warna kulit, gender, sio kuda, bintang sagitarius,, oh tambah cocok lengkap sudah miskinnya.
Tapi tidak ada, tidak yakin, karena ada perubahan ajaran Sang Buddha yang begitu luar biasa ada Anicca, hidup kita bisa berubah yang luar biasa hari ini Andrie Wongso disebut motivator nomor 1, belum tentu besok kalau saya tidak belajar, setuju? kalau saya tidak memanage diri saya gak jadi nomer 1 mungkin jadi no 20 dari belakang, yang tetap miskin, gagal, mundur selama yakin bisa berubah, bisa berubah,, maka itu dibuang… buang semua mitos2 yang salah, lihat ke depan harus jelas… maka orang tanya saya; pak Andrie sio apa? kuda sukses…. !!!
Apa kabar? Luar biasa... anda.. tepuk tangan..!!!
Maka dengan makin mempelajari agama Buddha, makin mempelajari Buddha dharma, makin sadar kita, kita adalah penulis sekenario, produser, sutradara, actor utama yang dimainkan dilayar gambar pikiran kita. Sukses atau gagal dalam perjuangan hidup kita itu merupakan hasil langsung dari gambaran yang tersimpan di alat pikiran kita. Gambar STAB Jinarakkhita tadi, itu gambar yang dimainkan oleh gambar hidup dipikiran kita, dinyatakan dalam computer, maka gambar jadi, oh ini ruangan untuk pertemuan, gambar untuk dharma kelasnya, gambarnya jelas… saya langsung yakin pasti terjadi,,, dikuatkan, setiap hari kita yakini… bisa.. bisa.. bisa.. memungkinkan... cukup 2 tahun hasilnya akan luar biasa!!!
Itulah kekuatan hukum pikiran dan ketiga kupasan saya tentang hukum perubahan, hari ini saya miskin tidak masalah, ada hukum perubahan bisa sukses. Hukum perubahan apa yang kita gambarkan mau buat STAB bisa terjadi karena ada hukum perubahan, dan seorang Albert Einstein mengatakan, ketidak pastian adalah bagian dari kehidupan. Perubahan adalah pasti hukumnya. Kita mengerti , maka saya harap para umat tidak sekedar mengerti tetapi belajar benar, apa perubahan tadi, kalau kita tidak mengerti hukum perubahan yang akan terjadi maka positif, baik, ulet, optimis semua akan terjadi. Maka jelas sekali di dalam hidup kalau kita belajar Buddha dharma tidak bisa psimis, saya hanya milih optimis.
Kalau orang tanya; Pak kita optimis sebagai buddhis kalau realitas tidak bagus? Realitas apapun berubah, kita butuh optimis tanpa optimis kita tidak akan bisa sukses, realita apapun semuanya berubah. Satu, berubah karena pikiran positif dan optimis, yang satu, karena pikiran negatif dan psimis, semua bisa berubah. Maka saran saya kita belajar Buddha dhamma sikap mentalnya optimis, positif bukan negatif, pesimis dan begitu kita optimis, bangun pagi optimis hidup langsung berubah. Maka saya cuma meyakini hukum sebab akibat, tentang pikiran, saya mau berhasil, saya mau maju, saya optimis, langsung begitu optimis, hidup beda, penuh harapan, berani mencoba, aktif, yakin, tegar, ulet, gigih pantang menyerah dan lain sebagainya.
Optimisme ini yang penting dijalankan. Yang mulia Bhante Nyanamitri 24 tahun ulang ke 50 bisa berbakti 25 tahun pastilah optimisme, ada keyakinan kalau tidak mana mungkin, setuju?… tepuk tangan buat beliau… Begitu sebaliknya kita negatif, pesimis, langsung cemas, takut, pasif, bimbang, ragu, stress dan lain-lain. Maka tiap hari isi saya seperti ini, waktu anak saya kecil 3-4 tahun saya ajak ke Ekayana, sekarang sudah kuliah di Kuang Cou umur 19 lulus sarjana Singapore… umur 19 lulus Singapore saya suruh sekolah … waktu itu saya daftar ke vihara kita di Jakarta.. kecil, sumpek…. sekarang anda datang tetap sumpek, bukan tempatnya kecil, orangnya yang kebanyakan…. digedein penuh, digedein lagi penuh…. Itu menunjukkan Buddha dharma sangat luar biasa.. apa kabar ? luar biasa.
Maka tau apa yang benar-benar kita mau, jadi saya belajar dari Sang Buddha. Tahu benar beliau, buat semua kedudukan, materi, keluarga, ditinggal, untuk kehidupan suci. Saya mau meninggalkan tapi gak kuat kasih materi, seperti Mister Po juga sama kita ini masih duniawi, belum kuat seperti beliau-beliau…. Ya, mohon maaf, yang penting jadi orang yang perumah tangga tetapi betul-betul melaksanakan hukum Buddha dharma. Tahu apa yang benar-benar kita mau, seperti sekolah tinggi agama Buddha, benar2 kita mau. Begitu dicengkram mau sudah pasti tidak lama bangunan itu akan jadi menjadi nyata.!!!
Satu contoh; seorang anak buntung kakinya, Qiang Hung Yen gadis buntung yang masih tersenyum menyambut hari esok. Orang nonton film 2012 ingin mati karena apa? kiamat, orang takut mati tapi dia tidak. Dia malah memastikan kehidupan di tahun 2012 menjadi juara olimpiade cacat di London. Kok berani? Pikirannya Buddhis, ada hukumnya hukum perubahan, ada hukum sebab akibat, dia memastikan 2012 juara. Kalau anak ini sudah mau juara di dalam hatinya yakin saya juara. Kita lihat gadis buntung, dia selalu bernyanyi tomorrow will be best “hari esok penuh harapan”…. mau jadi perenang, mimpiku juara olimpiade jadi juara orang cacat 2012... begitu pikiran di faktor dia latihan, latihan terus setiap hari fokusnya adalah juara. Fokusnya kita STAB kita harus jadi, harus jadi, makin jelas, kekuatan akan datang… terus… saya siap latihan keras dan optimis juara dan kekuatan seperti ini, biarpun ia tidak menang hari ini buat saya dia adalah juara!
Maka dengan mengerti hukum Buddha dharma dengan belajar apa yang dilakukan oleh Sang Buddha hidup ini.. sederhana semangat optimis, praktek, gagal belajar, gagal maju, jalan terus.. saat Buddha pernah ngomong kekuatan aditthana, selama tekad manusia itu ada saya mau berbakti pada Buddha dharma seperti para yang mulia berbakti..!!! ya terjadi… mau bikin stab… stab…!!!stab…!!!semua bersama-sama tidak mungkin tidak, pasti akan terjadi. Karena kekuatan, ada halangan ada rintangan tentang semua, hadapi, tending semua hadapi, kita cukup belajar mental cara Sang Budha untuk menghadapi halangan. Tolong diklik adithana tidak tercapai tidak berhenti.
Dengan diaskikan oleh bumi walaupun kulit, dan darahku akan habis mongering, aku bertekad tidak akan bangun dari temnpat ini sebelum aku memperoleh penerangan Nibbana. Kecil, maka praktekkan dhamma dengan baik sebagi juga membagikan kepada setiap orang kepositivan ajaran Buddha, supaya dia mantap.
Anda mau cari duit? Boleh… pak? kok yang penting caranya kita, tetapi ingat ajaran Buddha saat anda mencapai keberhasilan disamping kita secara pararel akan muncul kemelekatan, maka ajaran Sang Buddha hati-hati jangan melekat, kalau melekat akan menderita, selama hidup kita benar, kerjanya benar, kalau kita muda susah… waktu kita sukses luar biasa masih bisa membagikan kepada saudara kita yang menderita, masih bisa membagikan seperti pak Sutomo tadi, membagikan satu tanah untuk Stab kita.
Sehingga saya bilang, tidak masalah yang penting caramu benar, sikapmu benar, punya uang dan tidak melekat karena tahu suatu hari akan mundur, kalau runtuh maka dipoles dengan baik, caranya berbuat baik, tiap hari berbuat baik, kebajikan - kebaikan, itu yang buat saya in action. Selama tidak mampu in action dalam hidup, kaya raya tapi tidak berbagi dan melekat hidupnya pasti sengsara. Yang patut kita contoh adalah Bapak Hendra, bos dari Kenari Jaya.. silahkan berdiri,, tepuk tangan buat bapak banjo.. raja kunci Indonesia. Jadi kalau anda mau beli diskon pasti banyak…
Apa kabar? Luar biasa..!!!
Tidak penting, tidak penting dulu kita siapa. Yang penting hari ini kita tahu siapa dan kemana akan pergi.. kemana akan pergi? harus tahu, kalau yakin seperti itu akan beres, dan semua tentunya akan mengalami kondisi seperti itu. Saya bersyukur pernah hidup melarat, pernah hidup miskin, tinggal di sebuah rumah setengah tembok setengah gedek bambu, rumahnya kecil isi satu kamar. Sekarang setelah belajar Buddha dharma, bersyukur aku melarat. Karena proses melarat, miskin, halangan, rintangan, belajar, berjuang eh… jadi.
Kenapa kok jadi? In action, ada action. Buddha berkata; kebenaran bukan diajaran ku saja, diajaran lain juga ada, come and see, datang pratktek, maka saya bersyukur berjodoh dan belajar Buddha dharma. Bagi bapak ibu yang ada disini anda hoki belajar Buddha dharma.
Umur sebelas tahun, tahun 1965 berhenti sekolah, mama saya jual kue di kantin sekolah dimana saya sekolah. Tidak bisa menyekolahkan anak, tiga-tiganya berhenti, saya berumur 11 tahun, 12 tahun kakak saya, adik saya 7 tahun, mulai sejak itu saya malah masuk ke universitas penderitaan masyarakat, universitas penderitaan… ikut jualan kue, untung saya punya ibu yang luar biasa, keras sekali, tidak pernah beliau mengeluh di depan saya. Aduh nak.. mama miskin.. tidak pernah, keras! Dari situ anaknya belajar, untuk belajar menjalani hidup mau berat hadapi sengsara … hadapi!, jangan mengeluh.. hadapi!
Ternyata itu kekuatan, selama kita menghadapi masalah macam-macam. Bisa saja karena karma kita masa lalu, umur 30 tahun menderita, kenapa? Sadar, jelas setelah belajar Buddha dharma tidak apa-apa… terima, begitu terima hidup cemerlang karena mengerti ada hukum sebab akibat, hukum perubahan, pikiran moral, jelas sekali. Maka saya beruntung punya mama yang sangat luar biasa tidak pernah mengeluh. Dalam cerita ini saya ngulang lagi, suatu malam ibu saya ngambil getuk,, bikin kue jam 2 dan jam 3 malam., sore kembali sisa berapa kembalinya. Jam 2 jam 3 malam sudah numbuk singkong.
Pagi itu saya ingin pipis melewati mama saya, saya menawarkan diri untuk membantu.. gk usah nak, kamu tidur saja lagi, …ma dibantu ma, gak usah, kamu tidur saja lagi… tidur sehari, 2 hari, sudah 40 tahun lebih waktu telah berjalan. Makin saya pikiri makin saya sadari mau membantu orangtua, malah disuruh tidur, baru sadar saya betapa besar kasih mama kepada anaknya.
Dari sini kita belajar manusia melarat tidak masalah kantong melarat, jangan mental yang melarat. Kantong melarat miskin tidak apa-apa, jangan dhamma yang melarat. Kalau dhamma melarat hidup pasti melarat. Hidup saya terus begitu berjuang, berjuang dan berjuang… Sudah umur 22 tahun meninggalkan kota Malang ke Jakarta berjuang. Tidak terasa sekarang telah 25 tahun berjuang, berubah nasib saya, berubah total jika dibandingkan Andrie kecil dulu. Sudah berbeda, ganteng, cakep, kaya…
40 tahun berjuang, berjuang, berjuang, luar biasa… biarpun cakep begini pernah jadi bintang film Hongkong, bikin kartu ucapan, raja kartu harvest kata-kata motivasi dan jadi motivator. Saya berkata kepada anak saya; Nak papa sekarang punya uang, kamu tau tidak, belajar berjuang sampai hari ini, papa dulu sekolah cuma SD tidak lulus biaya mahal dalam kehidupan ini, papa tidak mau kamu menderita, maka berjuang habis-habisan… sekolah yang bener. Saya sudah bilang dengan anak saya. Minimal kalian s2 lulusan luar negeri kalau bisa. Maka bersyukurlah anak pertama saya umur 19 tahun sudah lulus sarjana Singapore.
Sekarang belajar di Kuangcou, belajar mandarin 2 tahun.. setelah belajar 2 tahun kembali ke Indonesia saya suruh kerja di kawan saya mungkin di garuda food, supaya apa? belajar menderita, kenapa menderita? Latihan… supaya tau hidup…. Setelah selesai 2 tahun saya kirim ke Amerika… untuk ambil s2 … pak harus pak? Kalau bisa nak, pendidikan penting! kalau saya pulang lihat pak, ketiga-tiganya kumpul lihat bapakmu tidak sekolah bisa sukses…mulai bulan depan gk usah sekolah semuanya…!!!
Apa kabar? Luar biasa… anda? Luar biasa… maka buat saya pendidikan sangat penting…!!!
Sama seperti saya, setiap hari belajar, buku-buku motivasi, marketing, manajemen, leadership, tiap hari? Kenapa? Hidup harus belajar, kalau tidak belajar tidak akan jadi… bahkan tahun depan target saya ingin membuat sekolah AW SUKSES!!!.. mimpi boleh... dan sekarang minimal saya menulis 5 buku semua best seller. Bikin majalah best seller, majalah luar biasa, ingat..!! kalau hari ini ada orang datang pak saya beli majalah luar biasa…kamu orang luar biasa atau biasa? Saya orang biasa.. tidak dijual!! Majalah ini hanya khusus untuk orang luar biasa seperti anda semua disini!!
Apa kabar? Luar biasa
Beli buku2 yang sukses, cd luar biasa, hidup akan berubah. Ini buku 60 sms, buku sang pembelajar, cerita kehidupan saya, ditulis oleh mantan pacar saya Lenny Wongso SH, SDTT tidak apa-apa istrinya sarjana hukum. Nanti kalau sempat keluar didepan, panitia cuma bawa 20 rebutan, ambil, baca ..ganti ongkosnya.. majalah sekarang the power of failure of success, semua majalah kita isinya motivasi inspirasi wisdom, semua positif, tidak ada ceritanya Gayus, Ariel tidak ada. nomor ini no November sudhamek aws, berkembang dengan spiritual company. Pantas dibaca dan perlu, kalau tidak.. awas. Nanti di luar cari, saya bilang kepada panitia pokoknya murah meriah sukses luar biasa... !!!
Buku terbaru akan beredar bulan depan 22 Wisdom and Succes Motivation. Desember anda cari di Gramedia karena buku ini dan cd ini sangat luar biasa. Dari proses saya hidup, munculah suatu filosofi success is my right sukses adalah hak saya, sukses bukan milik orang-orang tertentu, sukses milik anda.. milik saya, dan milik siapa saja yang benar-benar menyadari, menginginkan dan memperjuangkan dengan sepenuh hati,,,
Sama seperti Sang Buddha, Nirvana bukan monopoli Aku kamu.. kamu.. kamu…bisa .. ikuti jalan itu… kenikmatan nirvana akan kamu dapatkan. Tidak terdapat ketakutan, terbuka, prosesnya sama dengan pengertian seperti itu yakin saya, yakin selama kita belajar Buddha dharma dengan baik, pasti berubah luar biasa sukses!
Yang terakhir, hukum moralitas, kalau kita punya tujuan besar, hukum pikiran jelas, tetapi proses nya kita tidak benar, tidak akan berhasil. Kita butuhkan hukum moralitas seperti apa itu seperti garuda food “spiritual company”, tidak gampang itu, maka pantas jika dipimpin dengan baik maka garuda food makin luar biasa!
Jangan berbuat jahat, sederhana tambahkan kebaikan itulah ajaran semua Buddha. Dengan mempraktekkan hukum sebab akibat, hukum pikiran, hukum perubahan, hukum moral, maka saya bilang itu sangat sederhana jika kita mengerti hukum dharma itu sangat sederhana yakni praktek kebiasaan. Praktek yang susah adalah; membiasakan, membiasakan, selama kita mampu mengerti hukum Buddha dharma dengan baik, mampu mempraktekkan pasti ketemu…memang Buddha dharma indah luar biasa.
Dengan berakhirnya kata-kata ini, berakhir pula karena waktunya sudah cukup malam masih ada acara lain tentu saya mengharapkan dan dengan tulus saya tetap mendukung supaya ikut membantu mengabarkan supaya Stiab Jinarakkita segera akan tercapai! Namo Sanghyang Adi Buddhaya, Namo Buddhaya!
Penulis : Andrie Wongso
Dikisahkan, seorang wanita baru menikah dengan pria yang dicintai dan tinggal serumah dengan ibu mertuanya. Tidak lama setelah mereka berumah tangga, sangat terasa banyak ketidakcocokan di antara menantu dan sang mertua. Hampir setiap hari terdengar kritikan dan omelan dariibu mertua. Percekcokan pun seringkali terjadi. Apalagi sang suami tidak mampu berbuat banyak atas sikap ibunya.
Saat sang menantu merasa tidak tahan lagi dengan temperamen buruk dan dominasi ibu mertuanya, dia pun akhirnya memutuskan untuk melakukan sesuatu demi melampiaskan sakit hati dan kebenciannya.
Pergilah si menantu menemui teman baik ayahnya, seorang penjual obat ramuan tradisional. Wanita itu menceritakan kisah sedih dan sakit hatinya dan memohon agar dapat diberikan bubuk beracun untuk membunuh ibu mertuanya. Setelah berpikir sejenak, dengan senyumnya yang bijak, si paman menyatakan kesanggupannya untuk membantu, tetapi dengan syarat yang harus dipatuhi si menantu. Sambil memberi sekantong bubuk ramuan yang dibuatnya, sang paman berpesan, "Nak, untuk menyingkirkan mertuamu, jangan memberi racun yang bereaksi cepat, agar orang-orang tidak akan curiga. Karena itu, saya memberimu ramuan yang secara perlahan akan meracuni ibu mertuamu. Setiap hari campurkan sedikit ramuan ini ke dalam masakan kesukaan ibu mertuamu dari hasil masakanmu sendiri.
Kamu harus bersikapbaik, menghormati,dantidak berdebat dengannya. Perlakukan dia layaknya sebagai ibumu sendiri, agar saat ibu mertuamu meninggal nanti, orang lain tidak akan menaruh curiga kepada kamu."
Dengan perasaan lega dan senang, diturutinya semua petunjuk sang paman penjual obat. Dilayaninya sang ibu mertua dengan sangat baik dan penuh perhatian! Setiap hari, ia menyuguhkan aneka makanan kesukaan si ibu mertua.
Tidak terasa, empat bulan telah berlalu dan terjadilah perubahan yang sangat besar. Dari hari ke hari, melihat sang menantu yang bersikap penuh perhatian kepadanya, ibu mertua pun merasa tersentuh. Ia berbalik mulai menyayangi si menantu bahkan memperlakukannya seperti anaknya sendiri. Dia juga memberitahu teman-teman dan kenalannya bahwa menantunya adalah seorang penuh kasih dan menyayanginya.
Menyadari perubahan positif ini, sang menantu cepat-cepat datang lagi menemui sang paman penjual obat, "Tolong berikan kepada saya obat pencegah racun pembunuh ibu mertua saya. Setelah saya patuhi nasihat paman, ibu mertua saya berubah sangat baik dan menyayangi saya seperti anaknya sendiri. Tolong paman, saya tidak ingin dia meninggal karena racun yang telah saya berikan".
Sang paman tersenyum puas dan berkata "Anakku, kamu tidak perlu khawatir. Bubuk yang saya berikan dulu bukanlah racun, tetapi ramuan untuk meningkatkan kesehatan. Racun yang sebenarnya ada di dalam pikiran dan sikapmu terhadap ibu mertua. Sekarang semua racun itu telah punah oleh kasih dan perhatian yang kamu berikan padanya."
Teman-teman yang luar biasa!
Cerita di atas mengajarkan kepada kita betapa luar biasanya kekuatan kasih dan kekuatan perhatian.
Kasih dan perhatian mendatangkan kepedulian, ketulusan, dan kerelaan untuk berkorban. Kasih dan perhatian mampu melepaskan kita dari belenggu kesalahpahaman, meluluhkan ketidakpedulian, hati yang keras, dan pikiran yang penuh kebencian. Kasih dan perhatian juga mendatangkan kedamaian dan merekatkan perbedaan menjadi suatu kedekatan yang menyenangkan.
Jika setiap hari kita mau memberikan kasih dan perhatian kepada orang di sekeliling kita, maka kehidupan kita pasti akan lebih bermakna dan berbahagia!
Salam sukses, luar biasa!
****
Tidak ada komentar:
Posting Komentar